PT Sterling Tulus Cemerlang
www.sterling-team.com

Whatsapp
+62-877-8655-5055

Email
sales-enquiry@sterling-team.com

Address
Sampoerna Strategic Square
South Tower Level 30
Jl Jend. Sudirman No. 45-46
Jakarta 12930 – Indonesia

600+ FREE Tips SAP Business One yang dapat menjadikan anda SAP B1 Super User dari Sterling Tulus Cemerlang (STEM)

Mengatasi Error “G/L Account needs DR assignment for dimension rule” di SAP Business One

Mengatasi Error GL Account

Saat user menyimpan transaksi dokumen di SAP Business One, sering kali muncul pesan error seperti: “G/L Account needs DR assignment for dimension rule 1; fill in DR-Related fields.

Error ini biasanya muncul pada transaksi Journal Entry, A/P Invoice, A/R Invoice, atau dokumen lain yang melibatkan akun tertentu.

 

Penyebab Error

Pesan error tersebut disebabkan karena kolom Distribution Rules belum diisi dengan benar atau terlewat tidak diisi.

  • Distribution Rules di SAP B1 digunakan untuk mendistribusikan nilai transaksi ke beberapa cost center atau dimension.
  • Jika sebuah akun G/L (General Ledger) sudah ditandai wajib menggunakan Distribution Rule, maka setiap kali akun tersebut dipakai dalam dokumen, sistem akan meminta pengisian DR assignment.
  • Jika kolom ini kosong, sistem tidak akan mengizinkan dokumen diposting dan menampilkan error.

 

Cara Mengatasi

Untuk menyelesaikan error ini, user dapat melakukan langkah berikut:

  1. Periksa baris data yang menyebabkan error. Biasanya di kolom Distribution Rule masih kosong.
  2. Isi kolom Distribution Rule dengan memilih aturan distribusi yang sesuai.
  3. Pastikan Distribution Rule yang dipilih sesuai dengan jenis transaksi. Misalnya:
    • Biaya listrik didistribusikan ke beberapa cost center (misalnya: Produksi, Administrasi, Marketing).
    • Biaya operasional cabang tertentu hanya dialokasikan ke satu cost center.
  4. Setelah kolom Distribution Rule terisi, simpan ulang dokumen, maka error tidak akan muncul lagi.

 

 

Baca juga Tips SAP Business One yang relevan:

Mau Tahu Cara Mudah Mengatur Perusahaan Dengan SAP Business One

Artikel ini ditulis oleh PT. Sterling Tulus Cemerlang
Lebih detail tentang SAP Business One,
email ke: sales-enquiry@sterling-team.com atau hubungi +6221-5806336 atau wa +6287786555055

, , , , , , , ,