PT Sterling Tulus Cemerlang
www.sterling-team.com

Whatsapp
+62-877-8655-5055

Email
sales-enquiry@sterling-team.com

Address
Sampoerna Strategic Square
South Tower Level 30
Jl Jend. Sudirman No. 45-46
Jakarta 12930 – Indonesia

600+ FREE Tips SAP Business One yang dapat menjadikan anda SAP B1 Super User dari Sterling Tulus Cemerlang (STEM)

Wajib Isi Distribution Rule di SAP B1

Wajib Isi Distribution Rule di SAP B1

Di SAP B1, Anda dapat mengatur agar transaksi tertentu wajib mencantumkan Distribution Rule. Pengaturan ini sangat bermanfaat untuk pelacakan biaya dan pengalokasian anggaran secara lebih rinci berdasarkan dimensi tertentu, seperti departemen, proyek, atau lokasi. Dengan mengaktifkan fitur ini, sistem akan memverifikasi apakah akun yang digunakan dalam transaksi sudah diisi dengan Distribution Rule sesuai ketentuan. Jika belum diisi, sistem dapat:

  • Memblokir transaksi, sehingga tidak bisa disimpan, atau
  • Hanya memberikan peringatan, tergantung dari konfigurasi yang dipilih.

 

Berikut langkah-langkah untuk mengatur Distribution Rule agar wajib diisi:

  1. Aktifkan Pengaturan Distribution Rule
    Untuk mewajibkan pengisian Distribution Rule, ikuti langkah berikut:

    • Masuk ke menu Administration > System Initialization > General Settings
    • Buka tab Cost Accounting.
    • Pada bagian Distribution Rule, klik tombol tiga titik.
    • Di kolom Action, pilih opsi ‘Block Posting’ jika ingin sistem memblokir transaksi yang tidak mencantumkan Distribution Rule.
    • Klik Update untuk menyimpan pengaturan Distribution Rule, lalu klik Update juga di jendela General Settings.

  1. Tentukan Akun yang Wajib Diisikan Distribution Rule
    Setelah sistem dikonfigurasi, tentukan akun-akun mana saja yang akan diwajibkan pengisian distribution rule.

    • Buka menu Chart of Accounts
    • Pilih akun yang ingin dikenakan kewajiban pengisian Distribution Rule.
    • Di bagian bawah tampilan Chart of Accounts, cari bagian Distribution Rule.
    • Centang checkbox dimensi yang wajib diisi, misalnya Department, Project, dan sebagainya.
    • Klik Update untuk menyimpan pengaturan akun tersebut.

Setelah pengaturan selesai, apabila pengguna membuat transaksi seperti Marketing Document, Journal Entry, atau Outgoing Payment dan menggunakan akun yang diwajibkan untuk mengisi Distribution Rule, tetapi belum mengisinya, maka sistem akan menampilkan pesan error dan tidak mengizinkan transaksi dilanjutkan seperti berikut:

Hal ini memastikan seluruh transaksi menggunakan alokasi biaya yang jelas dan terdokumentasi sesuai dimensi yang sudah ditentukan.
 

Baca juga Tips SAP Business One yang relevan:

Mau Tahu Cara Mudah Mengatur Perusahaan Dengan SAP Business One

Artikel ini ditulis oleh PT. Sterling Tulus Cemerlang
Lebih detail tentang SAP Business One,
email ke: sales-enquiry@sterling-team.com atau hubungi +6221-5806336 atau wa +6287786555055

, , , , , , , ,