Dalam penggunaan SAP Business One, sering kali pengguna bekerja dengan dokumen transaksi yang memuat banyak item. Ketika daftar item dalam dokumen sangat panjang, terkadang muncul kebutuhan untuk menyusun ulang urutan item agar lebih terstruktur, memprioritaskan item tertentu, atau hanya demi kenyamanan saat dibaca atau dicetak. SAP Business One menyediakan fungsi bawaan yang memungkinkan pengguna untuk mengubah urutan item secara manual pada hampir semua dokumen transaksi.
Untuk mengubah urutan daftar item pada dokumen transaksi, maka pilih baris item yang ingin dipindahkan dengan cara klik pada baris item hingga tersorot satu baris tersebut. Di sisi kanan daftar item, terdapat tombol panah naik dan panah turun.
- Klik panah atas untuk memindahkan item ke atas.
- Klik panah bawah untuk memindahkan item ke bawah.
Setelah pengurutan selesai, simpan dokumen seperti biasa agar perubahan tersimpan.

Fitur pengubahan urutan item dalam dokumen adalah salah satu kemampuan fleksibel SAP B1 yang sering tidak disadari oleh pengguna. Dengan memanfaatkannya secara tepat, pengguna dapat meningkatkan efisiensi kerja, keterbacaan dokumen, dan kualitas komunikasi dokumen ke pihak lain seperti pelanggan, vendor, maupun bagian internal perusahaan.








